Pada Jum'at, (10/01/25) Raffi Ahmad dan Rudy Salim datang mengunjungi asrama rumah yatim Kemang untuk bersilaturrahim dan berbagi makanan ke anak-anak asuh.
Di momen Jum'at berkah ini Raffi Ahmad mengajarkan soal berbagi kepada anak-anak asuh asrama Rumah Yatim Kemang, Jakarta Selatan.
"Kalau udah sukses harus bisa dan mau berbagi ke sesama. Nih kalau kalian punya 100 terus berbagi jadi 1000, dari 1000 kalian berbagi ke ibu dan saudara itu bisa jadi berkali lipat," ucap Raffi.
Rudy Salim bersama Prestige Grup yang sejak tahun lalu mengakuisisi restoran cepat saji Carl's Jr. Indonesia, ia mengatakan bahwa aksi sosial ini telah berlangsung sejak Desember dan telah menjangkau 15 panti asuhan.
Acara berbagi ini didukung oleh restoran cepat saji Carl's Jr. Indonesia dalam rangka ucapan syukur atas pencapaian di 2024 dan membuka tahun 2025. Sekitar 650 pcs burger dan ayam goreng yang dibagikan kepada anak-anak asuh Rumah Yatim Kemang.
"Ini kerja sama saya sama Raffi, supaya semua orang bisa merasakan seperti apa burger yang suka dimakan Raffi Ahmad," kata Rudy Salim.
Anak-anak sangat antusias dan gembira sekali menyambut kedatangan Raffi Ahmad dan Rudy Salim yang melakukan aksi kebaikan di Jum'at yang penuh berkah dengan berbagi cerita serta makanan lezat dari Carl's Jr. Indonesia.
Author
Ridho Nur Hidayatulloh